Resep Nasi goreng rumahan oleh Dewi Agus Rinawati
Dibawah ini adalah resep Nasi goreng rumahan. Resep Nasi goreng rumahan yang dishare oleh Dewi Agus Rinawati cukup untuk 4-5 porsi.
Resep Nasi goreng rumahan
Porsi: 4-5 porsi
Bahan-bahan
- Nasi 4-5 porsi makan dewasa
- Daging sapi (bisa di ganti ayam, sosis, sesuai selera)
- Bumbu halus
- 8 siung besar bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 5 biji Cabai merah keriting
- 2 biji cabai rawit hijau, kalo suka pedas bisa si tambah
- secukupnya Garam
- Bahan lain
- Kecap
- Caos tomat
- Garam
- Masako
- Minyak goreng/margarin
- Timun
- Bawang merah goreng (kalau ada, buat taburan)
Cara Membuat
-
Haluskan bumbu halus
-
Panaskan minyak/ margarin, masukkan bumbu halus, tumis hingga harum.
-
Setelah harum masukkan daging (bisa di ganti ayam dll sesuai selera ya)
-
Setelah 1 menit, masukkan semua nasi, ratakan hingga bumbu merata.
-
Tambahkan garam, masako, caos dan kecap. Semua sesuai selera ya, cek rasa. Apabila kurang bisa di tambahkan, lagi2 sesuai selera.
-
Setelah rasa pas, goreng hingga nasi berasa punel dan matang.
-
Hidangkan dengan potongan timun. Saya ada siaa kemangi, jadi saya makan pake kemangi, bikin ada rasa pedes2nya. Bagi yang suka kemangi, kebetulan saya suka jadi saya tambahkan.
-
Jangan lupa taburi bawang goreng, bikin makin endesss
Demikianlah tadi Resep Nasi goreng rumahan, Harapan kami bermanfaat untuk pembaca sekalian.Untuk menemukan resep yang yang lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. anda bisa menemukan lebih dari satu juta resep makan dan minuman yang tentunya dapat membantu menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Nasi goreng rumahan diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Nasi goreng rumahan Karya Dewi Agus Rinawati diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Nasi goreng rumahan Karya Dewi Agus Rinawati dengan alamat Url: https://the-chronicle-of-heroes.blogspot.com/2016/08/resep-nasi-goreng-rumahan-karya-dewi.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.